♥ Salam Ukhuwah Islamiyah ♥

♥ Salam Ukhuwah Islamiyah ♥♥ Salam Ukhuwah Islamiyah ♥♥ Salam Ukhuwah Islamiyah ♥♥ Salam Ukhuwah Islamiyah ♥

Rabu, 01 Agustus 2012

Kutulis ini untuk ukhti :)

♥ Dimanakah Aurat wanita itu ? ♥
Dijelaskan bahwa aurat wanita itu antara ujung rambut hingga ujung kaki kecuali wajah dan telapak tangan, namun sayang seribu kali sayang masih banyak saudari-saudari kita yang enggan mengikuti perintah Alla
h dan Rasul-Nya, kami tidak mengatakan mereka kafir tetapi mereka merupakan golongan fasiqin, tahu akan syariat namun mengingkarinya. Di dalam Al-Quran beberapa ayat menyatakan "Berpalinglah dari orang-orang fasiq" apakah benar mereka sepantasnya di hindari?
Yang dihindari disini adalah pergaulan mereka, sedangkan mengajak mereka untuk taat tidak boleh ditinggalkan begitu saja. Karena rata-rata kaum fasiqin tidak memberi manfaat kepada oranglain kecuali kebanyakan adalah kemudhorotan. Aurat wanita merupakan martabat, simbol kesucian, dan kehormatan seorang wanita. Semakin menjaga auratnya maka semakin tinggi pula kehormatan dan derajatnya di mata Allah swt. Bukan karena kedudukan, naik turun menggunakan kapal zet ataupun mobil berkelas, tetapi akhlak mereka yang diwujudkan dengan ketaatan mereka kepada Rabb-nya sudah menunjukkan betapa tinggi mereka berjuang untuk tetap berada di jalan agama yang lurus.
Wanita seperti inilah didambakan surga dan dicemburui bidadari disana, wanita seperti inilah yang lebih menyibukkan dirinya dengan Tuhannya di bandingkan berkumpul dengan makhluknya yang kebanyakan membawa kemudhorotan.
Telah banyak disyiarkan di kalangan kyai, ustadz ataupun santri-santri mengenai aurat wanita ini. Di facebook, ditwitter, di siaran tv, di radio-radio sampai slogan-slogan sindiran tetapi mengapa tidak efektif?
Jika menginginkan keikhlasan, seorang wanita sangat sulit memahaminya, ikhlas menggunakan hijabnya, karena keikhlasan itu tidak semata-mata benar sadar tetapi ikhlas itu berawal dari sebuah keterpaksaan. Paksa diri anda untuk taat Allah dan Rasul-Nya, dibandingkan anda lebih dahulu menunggu keikhlasan hingga menunggu akhlak yang baik sampai hari kiamat tibapun akan percuma.
Di awali dengan ketidak ikhlasan, kesal, emosi, panas dan merasa minder itulah ujiannya, karena Allah swt hendak mengetahui sejauh mana iman anda?
Hak asasi manusia dipikirnya? tapi ingatkah hak Allah yang belum terpenuhi, kami singkap tabir betapa egoisnya manusia dalam menjalani roda-roda kehidupan ini.
Perkara yang wajib tetap saja diutamakan, akhlak dan ilmu seluruhnya akan mengikuti. Tidak tahu dasar agama, miris sekali tetapi ketika seorang wanita memantapkan hatinya untuk menutup aurat, apakah terpikir Allah akan membiarkan wanita itu dalam kejahilannya sedang hidayah sudah memasuki ruang qalbunya? Sesungguhnya Allah sebaik-baiknya penolong dan pemberi petunjuk bagi orang-orang yakin.
Berikanlah kami petunjuk ke Jalan Yang Engkau ridhoi...
Aamiin, mari doakan supaya muslimah-muslimah mau menyadari betapa wajibnya menutup aurat..

♥ Istiqomah di Jalan-Mu...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar